Pertamina Hulu Energi Nunukan Company Gelar Aksi Lingkungan,  Tanam Mangrove dan Coastal Clean Up

MORE ARTICLES

Ecobiz.asia – Di pengujung tahun 2024, PT Pertamina Hulu Energi Nunukan Company (PHENC) terus menggiatkan aktivitas yang berkaitan dengan pelestarian alam dan pengelolaan lingkungan di Pulau Bunyu, Kalimantan Utara. 

Pada pertengahan dan akhir Desember lalu, PHENC menggelar rangkaian acara Sosialisasi Pengelolaan Lingkungan, Reforestasi Penanaman 1.000 Bibit Mangrove, Coastal Clean Up, serta Penanaman 500 Bibit Pohon Daratan dan Aksi Peduli Lingkungan.

Manager Communication Relations & CID PT Pertamina Hulu Indonesia (PHI) Dony Indrawan menjelaskan, kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Program Pengembangan Masyarakat (PPM) PHE Nunukan Company di bidang lingkungan. 

Baca juga: PLN Adopsi Kerangka TNFD, Pastikan Laporan Kinerja Sesuai Standar Pengelolaan Alam Global

Read also:  SIER Gandeng Panah Perak Terapkan Teknologi Nano Bio untuk Pengolahan Air Limbah Industri

“Kegiatan tersebut melibatkan masyarakat setempat serta unsur Muspika Bunyu Kabupaten Bulungan, yang turut berpartisipasi aktif dalam pelaksanaan program. Kolaborasi ini sangat penting untuk memastikan keberlanjutan dan dampak positif jangka panjang bagi lingkungan Pulau Bunyu,” imbuhnya, dikutip Kamis (2/1/2025).

Sosialisasi Pengelolaan Lingkungan dilaksanakan di Aula Pertemuan Desa Bunyu Barat pada 15 Desember. Kegiatan tersebut bertujuan meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap pentingnya menjaga kelestarian lingkungan, khususnya di wilayah pesisir yang rentan terdampak abrasi pantai. 

Sosialisasi itu juga menjadi wadah untuk memberikan informasi mengenai cara-cara praktis dalam mengelola sumber daya alam secara berkelanjutan. 

Read also:  Pertamina NRE Tuntaskan Akuisisi 20 Persen Saham Perusahaan EBT Unggulan Filipina

Selanjutnya, kegiatan Reforestasi Penanaman Mangrove dengan tema “1000 Bibit Sejuta Generasi” dilakukan di wilayah Pesisir Desa Bunyu Barat. Penanaman mangrove ini menjadi langkah penting dalam mengantisipasi abrasi pantai yang kerap mengancam ekosistem pesisir. 

Mangrove juga berfungsi sebagai pelindung pesisir dan tempat hidup bagi berbagai spesies laut.

Pada hari yang sama, Coastal Clean Up dilaksanakan di Pesisir Pantai Tempat Pendaratan Ikan (TPI) di Desa Bunyu Selatan. Aksi bersih-bersih pantai itu bertujuan menjaga kebersihan pesisir Pulau Bunyu dan mengurangi dampak buruk sampah plastik yang mencemari lingkungan.

Kegiatan tahap berikutnya berupa Reforestasi Penanaman 500 Bibit Pohon Daratan dan Aksi Peduli Lingkungan yang berlangsung di Wilayah Pantai Pesisir Desa Bunyu Timur pada 28 Desember. 

Read also:  MOPAKHA Perpanjang Riset dengan BRIN, Kembangkan Restorasi Hutan Berbasis Karbon

Baca juga: Punya Portofolio EBT Lengkap, Pertamina NRE Bisa Jadi Motor Penggerak Holding di Masa Depan

Kegiatan itu bertujuan meningkatkan keberlanjutan ekosistem daratan yang juga berperan penting dalam menjaga keseimbangan alam dan mengurangi erosi.

Dony menambahkan, melalui kegiatan ini PHENC turut berkontribusi pada pencapaian Sustainable Development Goals (SDG) yakni Tujuan 13 tentang Mengurangi Risiko Perubahan Iklim, Tujuan 14 tentang Melindungi Ekosistem Laut, dan Tujuan 15 tentang Upaya Melestarikan Ekosistem Daratan melalui Penanaman Pohon dan Pemeliharaan Pantai. ***

LATEST STORIES

MORE ARTICLES

Dekarbonisasi Kilang Pertamina Internasional Catat Pengurangan Emisi Sepanjang 2025, Lampaui Target

Ecobiz.asia — PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) mencatatkan capaian signifikan dalam program dekarbonisasi sepanjang 2025 dengan menurunkan emisi lebih dari 450 ribu ton CO₂...

Sriwijaya Capital Invests Up to US$20 Mil. in SESNA to Expand Solar Power Projects

Ecobiz.asia — Southeast Asia–focused private equity firm Sriwijaya Capital has invested up to US$ 20 million in PT Sumber Energi Surya Nusantara (SESNA), marking...

PDC Perkuat Budaya HSSE, Tekankan Akuntabilitas Pimpinan dan Kepatuhan Pekerja

Ecobiz.asia - PT Patra Drilling Contractor (PDC) memperkuat budaya keselamatan dan kesehatan kerja dengan menempatkan akuntabilitas pimpinan dan kepatuhan pekerja sebagai pilar utama penerapan...

Pertamina NRE Tuntaskan Akuisisi 20 Persen Saham Perusahaan EBT Unggulan Filipina

Ecobiz.asia — PT Pertamina New & Renewable Energy (Pertamina NRE) menuntaskan akuisisi 20 persen saham perusahaan energi baru dan terbarukan (EBT) terkemuka di Filipina,...

Penjualan Listrik Hijau PLN Meroket 19,65 Persen, Capai 6,43 TWh pada 2025

Ecobiz.asia — Minat sektor industri dan bisnis terhadap energi bersih terus meningkat. Sepanjang 2025, PT PLN (Persero) mencatat penjualan Renewable Energy Certificate (REC) mencapai...

TOP STORIES

Dekarbonisasi Kilang Pertamina Internasional Catat Pengurangan Emisi Sepanjang 2025, Lampaui Target

Ecobiz.asia — PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) mencatatkan capaian signifikan dalam program dekarbonisasi sepanjang 2025 dengan menurunkan emisi lebih dari 450 ribu ton CO₂...

Gakkum Kehutanan–Satgas PKH Tertibkan Pertambangan Emas Tanpa Izin di Kawasan Hutan Solok Selatan

Ecobiz.asia — Balai Penegakan Hukum (Gakkum) Kehutanan Wilayah Sumatera bersama Satgas Halilintar Penertiban Kawasan Hutan (PKH) menggelar operasi penertiban Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI)...

Sriwijaya Capital Invests Up to US$20 Mil. in SESNA to Expand Solar Power Projects

Ecobiz.asia — Southeast Asia–focused private equity firm Sriwijaya Capital has invested up to US$ 20 million in PT Sumber Energi Surya Nusantara (SESNA), marking...

PDC Perkuat Budaya HSSE, Tekankan Akuntabilitas Pimpinan dan Kepatuhan Pekerja

Ecobiz.asia - PT Patra Drilling Contractor (PDC) memperkuat budaya keselamatan dan kesehatan kerja dengan menempatkan akuntabilitas pimpinan dan kepatuhan pekerja sebagai pilar utama penerapan...

ASEAN Smart Energy & Energy Storage Expo 2026

Ecobiz.asia - Supported by the Ministry of Energy of Thailand, the Electricity Generating Authority of Thailand (EGAT), and the Thailand Convention and Exhibition Bureau...