Ecobiz.asia – ExxonMobil Indonesia dan noovoleum bermitra untuk menghadirkan UCOllect, sebuah solusi pembuangan minyak goreng bekas dengan aman bagi masyarakat di Bojonegoro, Jawa Timur.
Dikutip dari media sosial noovoleum, Minggu, 8 September 2024, UCOllect adalah solusi yang dikembangkan noovoleum untuk pengumpulan minyak goreng bekas secara otomatis.
Masyarakat dapat menggunakan aplikasi UCOllect untuk membuang minyak goreng bekasnya pada Box yang disediakan. Masyarakat akan mendapat insentif untuk minyak goreng yang disetorkan.
Baca juga: Kementerian ESDM: Implementasi GMP dan ESG Hilangkan Stigma Negatif Kegiatan Pertambangan
Melalui penyediaan solusi UCOllect, ExxonMobil memperluas dukungannya kepada masyarakat Bojonegoro, memberdayakan penduduk, restoran, dan pemilik bisnis untuk menjadi pelaku ekonomi sirkular.
Empat UCOllect Box pertama di Bojonegoro diresmikan pada upacara pembukaan yang dihadiri oleh Konsul Amerika Serikat Surabaya dan pejabat pemerintah setempat.
ExxonMobil mengoperasikan ladang minyak Banyu Urip yang berdekatan, Cepu Block di Bojonegoro dan berkomitmen penuh terhadap kesejahteraan masyarakat di mana mereka beroperasi. ***