MORE ARTICLES

Tingkatkan Standar Pengelolaan SDM, Elnusa Sabet Dua Penghargaan di Stellar Workplace Award 2024 

MORE ARTICLES

Ecobiz.asia – PT Elnusa Tbk (ELNUSA, IDX: ELSA) menerima penghargaan dalam ajang Stellar Workplace Award 2024 untuk dua kategori bergengsi, yaitu “Stellar Workplace Recognition in Employee Commitment” dan “Stellar Workplace Recognition in Employee Satisfaction.” 

Penghargaan ini menjadi bukti komitmen Elnusa dalam menciptakan lingkungan kerja yang mengutamakan keterlibatan dan kesejahteraan karyawan sebagai pondasi menuju keberhasilan bisnis yang berkelanjutan.

Hera Handayani, Direktur SDM & Umum Elnusa, menyatakan rasa bangga dan syukurnya atas pengakuan yang diberikan kepada perusahaan. 

Baca juga: Kolaborasi Transportasi Hijau di Jakarta, PLN Tingkatkan Pasokan Listrik untuk Charging Station Bus Listrik  Transjakarta

“Kami akan terus berinovasi dalam mengimplementasikan solusi digital yang memperkuat keterikatan karyawan, sehingga mereka merasa dihargai dan bersemangat dalam bekerja,” ungkap Hera, Selasa, 5 November 2024.

Hera juga menambahkan bahwa penghargaan ini akan menjadi motivasi bagi Elnusa untuk lebih serius dalam mengembangkan program-program digital yang mendukung kesejahteraan dan komitmen karyawan. 

Melalui penghargaan ini, Elnusa bertekad untuk terus meningkatkan standar pengelolaan SDM yang inovatif, adaptif, dan responsif terhadap perubahan zaman. 

Ke depan, Elnusa akan terus berinvestasi dalam teknologi dan strategi yang memperkuat komitmen serta kepuasan karyawan, sebagai bentuk dukungan perusahaan terhadap pertumbuhan individu dan tim yang harmonis.

Penghargaan ini menjadi salah satu indikator keberhasilan Elnusa dalam menciptakan lingkungan kerja yang mendukung keseimbangan antara inovasi, kinerja, dan kesejahteraan karyawan, yang sejalan dengan visi perusahaan dalam mencapai pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan.

Baca juga: Lestarikan Keanekaragaman Hayati, PT Pertamina Hulu Kalimantan Timur Dukung Program Seed Bank di Kebun Raya Balikpapan 

Stellar Workplace Award diberikan kepada perusahaan-perusahaan yang menunjukkan performa tinggi dalam aspek employee engagement dan pencapaian organisasi. 

Proses seleksi dan penilaian dilakukan secara independen melalui survei dan analisis mendalam terhadap berbagai program dan budaya transformasi digital di perusahaan, yang dimulai sejak Juli 2024 dengan survei employee engagement yang dilaksanakan pada bulan Agustus hingga September 2024. ***

Read also:  Gelar Reflection Day 2024, Vale Teguhkan Komitmen untuk Keselamatan yang Berkelanjutan di Area Proyek

TOP STORIES

MORE ARTICLES

BRIN Gandeng Universitas Waseda Jepang Kembangkan Basis Data Jejak Karbon

Ecobiz.asia - Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) menggandeng Universitas Waseda Jepang untuk mengembangkan basis data jejak karbon guna memperkuat kebijakan mitigasi perubahan iklim...

KLH/BPLH Segel PT Xin Yuan Steel Indonesia karena Cemari Udara dan Timbun Limbah Ilegal

Ecobiz.asia — Kementerian Lingkungan Hidup/Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (KLH/BPLH) menyegel dan menghentikan operasional tungku pembakaran milik PT Xin Yuan Steel Indonesia di Balaraja, Kabupaten...

PLN Nusantara Power Ambil Alih Penuh PLTMG Nias, Perkuat Keandalan Listrik di Kepulauan

Ecobiz.asia — PLN Nusantara Power (PLN NP) resmi mengambil alih penuh pengelolaan Pembangkit Listrik Tenaga Mesin Gas (PLTMG) Nias berkapasitas 25 megawatt (MW), mempertegas...

Belajar dari Brasil, Bahlil Mau Tebu di Merauke Jadi Ethanol Saja

Ecobiz.asia — Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengusulkan optimalisasi perkebunan tebu di Merauke untuk bahan baku ethanol. Inspirasi datang dari model...

Pertamina Siap Impor Minyak Mentah dari AS, Tunggu Payung Regulasi Pemerintah

Ecobiz.asia — PT Pertamina (Persero) menyatakan siap mengimpor minyak mentah dan LPG dari Amerika Serikat guna memperkuat pasokan kilang dalam negeri. Namun, rencana ini...