MORE ARTICLES

Jalankan Program Vokasi, PHR Raih Penghargaan Kemendiktisaintek

MORE ARTICLES

Ecobiz.asia – PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) menerima penghargaan Terbaik Ketiga untuk kategori Mitra Dengan Dana Padanan Terbanyak Tahun 2021-2024 dalam Expo Vokasi Berinovasi 2024. Hal itu menegaskan komitmen PHR dalam menekan angka pengangguran lewat program vokasi. 

Manager Corporate Social Responsibility PHR WK Rokan, Pandjie Galih Anoraga menyebut apresiasi tersebut memotivasi PHR untuk terus menerus mengabdi melalui program vokasi. Pasalnya, peningkatan kapasitas keahlian merupakan salah satu modal penting dalam menyambut dunia kerja. 

“Harapan kami, peserta program vokasi mampu memaksimalkan ilmu yang didapat secara maksimal. Sehingga memperbesar peluang dalam memasuki dunia kerja,” ungkap Pandjie dalam keterangannya, Selasa, 17 Desember 2024.

Baca juga: Polusi Kendaraan Picu Pneumonia, Pemerintah Didesak Terapkan BBM Euro IV

Penghargaan kepada PHR diserahkan langsung oleh Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi (Mendiktisaintek) Satryo Soemantri Brodjonegoro, Senin, 16 Desember 2024 malam.

Dana Padanan atau lebih dikenal sebagai Matching Fund Kedaireka, merupakan program pendanaan pemerintah yang dicanangkan Kementerian Pendidikan Kebudayaan, Riset, dan Teknologi. Tujuannya, mendukung penelitian kolaborasi antara perguruan tinggi dengan mitra. 

Keunikan program ini diantaranya adalah konsep pendanaan yang ditanggung dua pihak, yaitu Kemendikbudristek dan mitra kolaborasi yang bertujuan mendorong kolaborasi penelitian berkelanjutan.

PHR cukup aktif dalam menjalankan program vokasi karena merupakan bagian dari kegiatan Tanggungjawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) untuk pengembangan kompetensi masyarakat. 

Di sisi lain, program itu juga membuka akses peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dan lapangan pekerjaan yang tergambar dari jumlah penerima manfaat vokasi PHR. 

Baca juga: Migas Masih Dibutuhkan Meski Ada Transisi Energi, Proyek Laut Dalam Jadi Kunci

Total penerima manfaat program vokasi individu PHR untuk tahun 2024 sebanyak 371 orang. 

Sementara total penerima manfaat program vokasi periode 2021-2024 tercatat sebanyak 578 orang. Beberapa program andalan yang dijalankan antara lain Program Penguatan Ekosistem Vokasi dan Program Vokasi Kuat Riau, hasil Kerjasama PHR dengan Politeknik Caltex Riau (PCR), serta Pelatihan Juru Las. ***

Read also:  Pertamina Foundation Tanam Jutaan Pohon dan Dorong Ekonomi Warga Lewat Program Hutan Lestari

TOP STORIES

MORE ARTICLES

Dorong Investasi Energi Hijau, Menko Airlangga Ajak Temasek Perluas Portofolio di Indonesia

Menko Airlangga juga menekankan pentingnya kolaborasi lebih lanjut dalam pengembangan energi hijau. Ia mendukung proyek Temasek melalui Sembcorp Urban yang pada awal 2025 memulai pembangunan kawasan industri hijau di Jawa Barat, Tanjung Sauh, dan Tembesi, Batam.

BRIN Gandeng Universitas Waseda Jepang Kembangkan Basis Data Jejak Karbon

Ecobiz.asia - Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) menggandeng Universitas Waseda Jepang untuk mengembangkan basis data jejak karbon guna memperkuat kebijakan mitigasi perubahan iklim...

KLH/BPLH Segel PT Xin Yuan Steel Indonesia karena Cemari Udara dan Timbun Limbah Ilegal

Ecobiz.asia — Kementerian Lingkungan Hidup/Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (KLH/BPLH) menyegel dan menghentikan operasional tungku pembakaran milik PT Xin Yuan Steel Indonesia di Balaraja, Kabupaten...

PLN Nusantara Power Ambil Alih Penuh PLTMG Nias, Perkuat Keandalan Listrik di Kepulauan

Ecobiz.asia — PLN Nusantara Power (PLN NP) resmi mengambil alih penuh pengelolaan Pembangkit Listrik Tenaga Mesin Gas (PLTMG) Nias berkapasitas 25 megawatt (MW), mempertegas...

Belajar dari Brasil, Bahlil Mau Tebu di Merauke Jadi Ethanol Saja

Ecobiz.asia — Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengusulkan optimalisasi perkebunan tebu di Merauke untuk bahan baku ethanol. Inspirasi datang dari model...